Demikian juga untuk Pemda Bojonegoro rutin merayakan malam Idul Fitri dengan pawai keliling kota. Yang diikuti oleh sebagian instansi pemerintahan, sekolah-sekolah, masyarakat secara pribadi, tak ketinggalan komunitas jip di Bojonegoro (BOJONEGORO 4 wheeler community).
Dengan berbagai jenis kendaraan yang digunakan : bus, truk, mpv, jip, sedan, pick up dll. Rute yang dilalui adalah Jl. Mas Tumapel (start), Jl. Imam Bonjol, Jl. MH. Thamrin, Jl. P. Sudirman, Jl. Teuku Umar, Jl. Pemuda, Jl. Lisman Putih, Jl. JA. Suprapto, Jl. Trunojoyo, Jl. Imam Bonjol, Jl. KH. Hayim Asyari, Jl. Pahlawan dan finish kembali di Jl. Mas Tumapel.
Pawai Idul Fitri ini juga dilaksakanan oleh masjid At Taqwa (Jl. Teuku Umar) dalam waktu yang sama. Sehingga pada saat itu Polisi Lalu Lintas Bojonegoro sibuk mengatur rute antara pawai dari Pemda Bojonegoro dan dari masjid At Taqwa agar tidak bertemu dalam satu lokasi (pantauan penulis melalui radio komunikasi 2M Band 147.750 Mhz, Polres Bojonegoro). Karena malam itu jalan-jalan utama kota Bojonegoro semrawut dan macet dipenuhi oleh kendaraan, utamanya sepeda motor yang keliling kota.